Severity: Warning
Message: Invalid argument supplied for foreach()
Filename: libraries/General.php
Line Number: 87
Backtrace:
File: /www/ntvweb/application/libraries/General.php
Line: 87
Function: _error_handler
File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 64
Function: popular
File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once
Ntvnews.id, Jakarta - Pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno melakukan persiapan menjelang Pilkada Jakarta 2024. Persiapan pasangan calon (paslon) itu justru lebih banyak beristirahat jelang debat yang digelar malam ini.
"Khususnya lebih ke istirahat yang cukup ya karena memang debat itu kan makan waktu," ujar Juru Bicara Pramono-Rano, Chico Hakim, Minggu (27/10/2024).
Walau demikian, pasangan itu telah mematangkan sejumlah hal. Seperti simulasi debat, sampai mengulas kembali hasil dari debat pertama.
"Selain itu juga persiapan dengan tim, simulasi debat, dan juga kembali mencermati apa-apa yang sudah dituangkan dalam visi misi oleh Mas Pram dan Bang Doel," kata Chico.
Ia mengungkapkan, saat debat nanti, akan ada program baru yang turut dibawa oleh Pramono-Rano.
"Kenapa (program) baru? Karena tentu itu adalah hasil dari belanja masalah yang selama ini dilakukan, hampir setiap harinya turun ke bawah," kata dia.
Menurut dia, pada debat pertama pasangan nomor urut 3 unggul dibanding pasangan lain. Chico yakin pada debat kedua, Pramono-Rano kembali unggul.
"Terkait evaluasi debat pertama. Sesungguhnya kita sudah merasa cukup puas, namun tentu akan ada perbaikan di hal-hal yang kurang signifikan," tandasnya.