Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah video viral memperlihatkan satu mobil mewah tercebur ke dalam selokan air di Jalan Industri Keroncong, Kelurahan Keroncong, Jatiuwung, Kota Tangerang pada Selasa pagi (18/3/2025). Belum diketahui pemilik mobil tersebut.
Warga awalnya terkejut ada mobil berendam di dalam selokan air. Warga pun mendokumentasikan mobil yang terendam tersebut dan viral di sosial media.
View this post on Instagram
"Sebuah mobil minibus berwarna hitam tercebur kedalam saluran, yang berlokasi di Jalan Industri Keroncong, Kel. Keroncong, Jatiuwung, Kota Tangerang pada Selasa pagi (18/3/2025).Belum diketahui kronologis pasti mengenai kejadian tersebut, namun berdasarkan informasi bahwa pengemudi berhasil menyelamatkan diri.
#kabartangerang," tulis akun kabar tangerang.
"Beberapa bulan lalu juga disini makan korban gara gara lawan arus air waktu banjir," tulis alif.
"Ada lagi aja gebrakannya.. Semalam di jl capalang baru, tulis mazz ajiis.