Ary Bakri "Gadun FM" Suka Bikin Konten Bahas Kehidupan di Karaoke Bareng LC

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 18 Apr 2025, 06:00
thumbnail-author
Katherine Talahatu
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Ary Bakri Ary Bakri (Tiktok @arybakri)

Ntvnews.id, Jakarta - Tersangka kasus dugaan suap terkait vonis lepas dalam perkara korupsi ekspor CPO atau minyak kepala sawit, Ariyanto Bakri atau Ary Bakri ternyata aktif di media sosial.

Dia bahkan sering membuat konten di akun Tiktok pribadinya @arybakri. Dia sering mengunggah konten kehidupan mewah dengan memamerkan mobil sport dan berada di kapal hingga jet pribadi.

Dikutip NTVnews dari akun Tiktoknya yang diunggah tanggal 23 Maret 2025, Ary yang selalu membuka konten dengan slogan Jakarta keren, Gadun FM kerap kali membahas kehidupan Lady Companion (LC) atau yang sekarang kerap disebut ani-ani di tempat hiburan malam atau karaoke.

"Beberapa hari lalu gue karaoke dan gue ketemu LC, gue tanya jawab dan kita ngobrol nih. Karena banyak juga beberapa netizen yang nanya sama gue kalau mau jadi gadun dan ani-ani gimana caranya," ucap Ary dalam konten tersebut.

Ary Bakri <b>(Instagram)</b> Ary Bakri (Instagram)

Ary bahkan sudah bisa membedakan LC baru dan lama. Berdasarkan pengalamannya, dia menyebut kadang banyak LC yang ngaku-ngaku baru padahal sudah lama.

"Ada LC ngakunya baru setahun tapi pas gue lihat giginya udah veneer gigi dan dagunya udah lancip. Itu antara mau ngetes gue biar gue kelihatan bodoh ya. Tapi gue tahu lah klo kondisi wajahnya udah berubah pasti udah lama," kata dia lagi.

Tak hanya itu, banyak juga cerita yang didapatkan dia dari LC yang ditemuinya mengaku menjadi simpanan oknum pejabat. Ary bahkan mengklaim mengetahui sosok gadun (bahasa gaul yang merujuk pada pria paruh baya yang menjalin hubungan dengan perempuan muda) yang punya simpanan LC.

"Itu gue tahu semua dari LC nya yang cerita, kalau dia sama pejabat ini dan itu. Ada juga LC yang ngaku gadun nya gak kuat biayakan lagi karena mau ada mutasi besar-besaran di tempat dia bekerja," kata dia.

Diketahui, Ary dan istrinya Marcella Santoso beserta empat hakim ditetapkan sebagai tersangka. Total suap yang diberikan sebesar Rp60 miliar. Kasus ini bisa terungkap setelah adanya pengembangan dari kasus suap Ronald Tannur.

x|close