Ntvnews.id, Jakarta - Kabar perceraian pasangan selebriti Raisa Andriana dengan Hamish Daud tengah menjadi sorotan publik. Pasangan yang selama ini jauh diterpa gosip miring, itu kini memilih mengakhiri rumah tangganya yang sudah dibangun selama 8 tahun.
Di tengah proses perceraiannya dengan Raisa, beredar rumor orang ketiga yakni wanita lain yang ada di hati Hamish Daud. Hal itu diperkuat dengan beberapa bukti, dimana keduanya diduga sudah mulai go public sejak lama. Lantas apa saja buktinya? Berikut ini.
1. Future House
Diduga postingan Hamish Daud dan Sabrina Alatas sama di Pinterest (TikTok)
Isu perselingkuhan Hamish Daud dengan Sabrina Alatas beredar usai munculnya pin postingan di Pinterest milik akun Sabrina dengan HDW (Hamish Daud), yang membagikan model rumah masa depan.
Potret tersebut menunjukan koleksi desain interior rumah dengan model klasik, dan didominasi dengan warna putih dan warm.
2. Foto Bersama Keluarga
Hamish Daud diduga selingkuh dengan Sabrina Alatas (TikTok)
Usai munculnya nama Sabrina Alatas yang dikaitkan sebagai selingkuhan Hamish Daud, beredar potret kebersamaan Hamish dengan keluarga Sabrina yang diunggah oleh akun Jay Alatas pada Februari 2025 lalu.
3. Liburan ke Bangkok
Postingan Hamish Daud dan Sabrina Alatas di Bangkok diduga sama (TikTok)
Selain Future House dan potret bareng keluarga, Hamish Daud dan Sabrina Alatas diduga sempat liburan bersama ke Bangkok, dugaan tersebut merebak setelah muncul postingan mirip antara Hamish dengan Sabrina diantaranya momen makan malam bersama hingga menghadiri acara Louis Vuitton.
4. Party Bareng
Hamish Daud, Sabrina Alatas (TikTok)
Diduga kuat menjadi bukti rumor perselingkuhan Hamish Daud dan Sabrina Alatas yakni potret saat Hamish Daud dan Sabrina keciduk party bersama di Bali, dimana keduanya terlihat mengabadikan potret mereka bersama teman-teman lainnya.
Namun sejauh berita ini diterbitkan, belum ada tanggapan langsung dari pihak Hamish Daud atau Sabrina Alatas terkait rumor perselingkuhan yang bergulir di tengah proses perceraian Hamish dengan Raisa.
Hamish Daud, Sabrina Alatas (Instagram)