"Saya tahu sekali bagaimana dia bahasanya habis-habisan, untuk ada di kebudayaan Betawi. Dia punya yang mungkin Yayasan Abang None. Dia punya konsep, tiap tahun bikin pagelaran rugi melulu," tuturnya.
Rano juga menjelaskan pemilihan Cornelia Agatha Sama seperti Maudy, Cornelia menurut Rano juga dibutuhkan bagi tim.
"Kalau Cornelia Agatha dia pemerhati anak, dia juga LBH. Ini saya perlukan pemikiran-pemikiran itu," kata dia.
Kepada Maudy dan Cornelia, Rano telah mengungkapkan gagasannya apabila terpilih sebagai wakil gubernur Jakarta. Ia akan membangun kembali Balai Rakyat di banyak lokasi. Sebab, kata dia, Balai Rakyat memiliki banyak fungsi di masyarakat.
Bakal calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno.
"Saya bilang 'Nab, Sarah, Abang mau bikin Balai Rakyat'. Dulu zaman Abang kecil di Jakarta itu minimal di satu kecamatan, sekarang sudah pada rubuh. Mau tempat dimana anak-anak berekspresi, gimana tempat berolahraga, bagaimana berkesenian, bagaimana mau PKK, bagaimana mau sosialisasi soal posyandu segala macam," papar Rano.