Ntvnews.id
"Kapal tanker MT Ronggolawe yang bersiap bersandar tiba-tiba mesinnya korsleting dan meledak sekitar empat kali. Sehingga memicu kebakaran, kemudian menyambar kapal tugboat Roselyne 08 di dekatnya," ujarnya di Lamongan, Jawa Timur, Kamis, 13 Maret 2025.
Kapolres menjelaskan bahwa kapal Roselyne 08 membawa 10 Anak Buah Kapal (ABK), dengan sembilan orang selamat dan satu masih dalam pencarian.
Sementara itu, dari 11 ABK di kapal MT Ronggolawe, dua mengalami luka bakar serius, dua meninggal dunia, satu masih hilang, dan enam lainnya dirawat di RSU dr. Suyudi, Paciran, Lamongan.
Baca juga: Kapal Meledak di Perairan Lamongan, 2 Orang Tewas
"Saat ini proses evakuasi dan pemadaman masih berlangsung dengan melibatkan tim gabungan dari Polairud Polda Jatim dan Lamongan, serta dibantu oleh tim evakuasi dari Security Response PT Lamongan Integrated Shorebase (LIS)," ujarnya.
Bobby menjelaskan bahwa berdasarkan rekaman video yang diterima, kapal tanker MT Ronggolawe membawa bahan bakar minyak (BBM) dan batu bara, ditarik oleh tugboat Roselyne 08 menuju dermaga.
Berikut adalah daftar korban dalam insiden kebakaran dua kapal di perairan utara Lamongan, dengan total 21 awak kapal:
A. ABK Kapal Tugboat TB Roselyne 08/BG Joseliyn 08
- Mujahidin
- Herru Prasetyo
- Maret Tumpal A
- Ega Ramadhan
- Parwoko
- Bayu Johan
- Arjun Panjaitan
- Soleh Huddin T
- Yudi Irawan (mengalami luka bakar, dirawat di RSU dr. Suyudi)
- Irfan Dwi Risnandar (belum ditemukan)
B. ABK Kapal Tanker MT Ronggolawe
- Nurul Jamiatan
- Imam Suwarno
- Arif Zulfikar
- Budi Pramono
- Suhardi Hasan
- Muhammad Teguh Prasetyo
- Rofik Rizal (mengalami luka bakar, dirawat di RSU dr. Suyudi)
- Prisetyono (mengalami luka bakar, dirawat di RSU dr. Suyudi)
- Aldi Slamet (meninggal dunia)
- Dwi Nugraha (meninggal dunia)
- Suhermanto (belum ditemukan)
(Sumber: Antara)