"Pak Prabowo dorong terus produksi. Kalau produksi gak ada yang serap kan bahaya, nanti petaninya gak mau nanam lagi. Jadi logikanya produksi harus ada yang serap. Nah berapa persen yang diserap oleh Bulog, nah itu tadi CPP tadi, cadangan pangan pemerintah," paparnya.
Mengenai anggaran yang dibutuhkan untuk penyerapan Bulog, Arief menjelaskan bahwa keputusan akan dibuat dalam rapat terbatas.
"(Anggaran) Belum kan ini mau diajukan ke ratas. Jadi ini kan rakortas ini, sebelum kita mengajukan ke Pak Presiden. Jadi kita ini harus siapin betul, sebelum bulan Februari akhir, Maret kita akan panen raya kan," tutupnya.