Pemerintah Siapkan Kebijakan untuk Dongkrak Ekspor Nasional

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Mar 2025, 07:14
thumbnail-author
Deddy Setiawan
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan (NTVnews.id/Deddy Setiawan)

Ntvnews.id, Jakarta - Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan bahwa pemerintah sedang menyiapkan kebijakan deregulasi untuk meningkatkan nilai ekspor nasional.

"Tadi, Presiden sudah memberikan instruksi untuk kita melakukan deregulasi di banyak hal," ujarnya seusai menghadiri rapat terbatas bersama Presiden Prabowo Subianto dan jajaran Dewan Ekonomi Nasional (DEN) di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, 19 Maret 2025.

Luhut menjelaskan bahwa kebijakan ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo, yang menekankan perlunya penyederhanaan regulasi di berbagai sektor. Ia mencontohkan kebijakan serupa yang diterapkan pada 1980-an, yang saat itu berhasil mendorong pertumbuhan ekspor hingga 20 persen.

Baca Juga: Luhut Minta Program Makan Bergizi Gratis Diaudit Setiap Kuartal

Menurut Luhut, tim dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian serta DEN telah mulai merancang kebijakan deregulasi ini.

Dalam waktu dekat, pemerintah akan mengadakan rapat terbatas guna membahas langkah-langkah konkret yang nantinya akan diumumkan kepada publik.

"Saya kira, ini perintah yang jelas dan akan ditindaklanjuti minggu depan ini, ratas untuk itu, sehingga dengan demikian bisa segera diumumkan langkah-langkahnya," ujar Luhut.

Luhut menegaskan bahwa kebijakan deregulasi ini tidak akan menghapus aturan penting yang melindungi industri. Sebaliknya, langkah ini bertujuan untuk menghilangkan hambatan yang menghalangi investasi serta mendukung ekspansi sektor potensial, seperti tekstil, produk tekstil, sepatu, dan garmen.

Baca Juga: Luhut dan Airlangga Bentuk Tim Khusus Selidiki Hambatan Investasi

Ia berharap kebijakan ini dapat membuka ratusan ribu lapangan kerja dalam waktu dekat, seiring dengan kesiapan industri dalam memanfaatkan peluang yang ada.

Rapat terbatas tersebut juga dihadiri oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Wakil Ketua DEN Mari Elka Pangestu, serta anggota DEN Chatib Basri dan Arief Anshory Yusuf.

x|close