Irfan Setiaputra Jadikan Pengalaman 50 Tahun sebagai Penumpang Pesawat untuk Maksimalkan Pelayanan Garuda

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 2 Agu 2024, 12:15
Ramses Manurung
Penulis & Editor
Bagikan
Dirut Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra di acara DonCast NusantaraTV/tangkapan layar NTV Dirut Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra di acara DonCast NusantaraTV/tangkapan layar NTV

Ntvnews.id, Jakarta - Selain harga tiket yang mahal, ada dua faktor lain yang jadi problem besar dalam pelayanan penerbangan yaitu delay (penundaan) dan keterlambatan.

Delay dengan alasan apapun bisa membuat penumpang menggerutu bahkan sampai marah besar. Pasalnya, penundaan jadwal penerbangan berdampak langsung pada kepentingan penumpang. Mulai dari urusan pribadi, keluarga, dinas hingga urusan bisnis.

Terlebih dalam pelayanan penerbangan jamaah haji.

Menyikapi hal ini, Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengatakan excitement para jamaah untuk segera tiba di Tanah Suci dan melaksanakan ibadah tinggi sekali. Itu sebabnya mereka sangat jengkel jika terjadi delay penerbangannya.

"Problemnya kan dengan jamaah haji itu excitement untuk sampai sana tinggi sekali. Dan itu menambah grutuan menjadi kemarahan,"' kata Irfan Setiaputra saat menjadi bintang tamu acara DonCast di NusantaraTV, Kamis (1/8/2024).

Sebagai bentuk komitmen dan tanggungjawab profesional, Irfan pun menyampaikan kepada stafnya di Garuda untuk meminta maaf kepada para jamaah atau penumpang.

"Kita perlakukan dengan proper. Apabila misalnya mesti masuk hotel ya masuk hotel. Tentu itu menjadi cost tambahan. Itu risiko dari pekerjaan," kata Irfan.

Halaman

TERKINI

TikTok Resmi Ditutup di AS

Digital Minggu, 19 Jan 2025 | 15:51 WIB

TikTok: Layanan Kami Untuk Sementara Tak Tersedia di AS

Digital Minggu, 19 Jan 2025 | 11:56 WIB

CEO TikTok Ucapkan Terima Kasih kepada Trump

Digital Minggu, 19 Jan 2025 | 11:43 WIB

Larangan TikTok Ditunda, Trump Beri 90 Hari Perpanjangan Waktu

Keuangan Minggu, 19 Jan 2025 | 11:17 WIB

Airlangga Pede Pertumbuhan Ekonomi RI 5,2 Persen di 2025

Ekonomi Jumat, 17 Jan 2025 | 18:08 WIB

Saham China Terkait Aplikasi Xiaohongshu Melonjak

Keuangan Jumat, 17 Jan 2025 | 17:10 WIB
Load More
x|close