Ntvnews.id, Surabaya - Pacific Caesar Surabaya meraih kemenangan meyakinkan atas tamunya, Tangerang Hawks, dengan skor 99-78 dalam lanjutan Indonesian Basketball League (IBL) 2025 di GOR Pacific Caesar Surabaya, Sabtu malam.
Dengan hasil ini, Tangerang Hawks tetap bertahan di peringkat keenam klasemen sementara, mengoleksi 27 poin dari 10 kemenangan dan 7 kekalahan dalam 17 pertandingan. Sementara itu, Pacific Caesar Surabaya berada di posisi ke-10 dengan catatan 4 kemenangan dan 12 kekalahan dari 16 laga, mengumpulkan total 20 poin.
Baca Juga : Dewa United Banten Dominasi Satya Wacana di IBL 2025
Pacific membuka pertandingan lewat tembakan tripoin dari Dhoifullah, namun Hawks langsung merespons lewat aksi Shaw dan Branch untuk membalikkan keadaan. Persaingan ketat di kuarter pertama akhirnya dimenangkan Hawks dengan keunggulan 28-25.
Memasuki kuarter kedua, Pacific bangkit berkat kontribusi Risky, Johnson, dan Miranda, yang membantu membalikkan keadaan dan menutup babak pertama dengan keunggulan 50-44.
Memasuki kuarter ketiga, Pacific Caesar Surabaya tampil semakin percaya diri. Trio Miranda, Johnson, dan Anthony Bramah mendominasi jalannya permainan, memperlebar keunggulan hingga 78-61, meski Tangerang Hawks sempat mencoba mengejar lewat aksi Branch dan Bryant.
Di kuarter terakhir, Pacific terus memperbesar jarak berkat kontribusi Bramah, Miranda, dan Pratama. Hawks kesulitan membalikkan keadaan karena banyak kehilangan bola dan kalah dalam perebutan rebound. Pacific pun mengunci kemenangan dengan skor akhir 99-78.
Baca Juga : Borneo Hornbills Tumbangkan Rans Simba, Akhiri Rekor Sempurna di IBL 2025
Secara statistik, Pacific mencatat 48,3 persen akurasi tembakan (29 dari 60), termasuk 56,5 persen untuk tembakan dua angka (26 dari 46) dan 68,8 persen dari lemparan bebas (11 dari 16). Untuk tripoin, mereka mencetak efektivitas sebesar 28,6 persen (11 dari 28).
Sebaliknya, Tangerang Hawks membukukan 38,7 persen akurasi field goal (29 dari 75), dengan 48,0 persen untuk dua angka (24 dari 50) dan 65,2 persen dari free throw (15 dari 23). Akurasi tripoin mereka tercatat hanya 20,0 persen (5 dari 25).
Pacific juga menunjukkan dominasi di area paint dengan torehan 50 poin, unggul tipis atas Hawks yang mencetak 44 poin. Mereka juga lebih efektif dalam second chance points (17-10).
Baca Juga : Rans Simba Bogor Tunjuk Taylor Johns Sebagai Pengganti Thomas De Thaey
Sementara itu, dalam permainan transisi, Hawks tampil lebih agresif dengan 18 poin fast break dan 26 poin dari turnover, sedangkan Pacific hanya menghasilkan 6 poin fast break dan 5 poin dari turnover.
Dari sisi pertahanan, Pacific tampil lebih solid, mengamankan 44 rebound dan hanya mencatat 15 turnover. Hawks tertinggal dalam duel ini dengan 32 rebound dan melakukan 21 turnover sepanjang pertandingan. (Sumber Antara)