Pilkada Gak Pakai Seragam Kotak-kotak Kayak Ahok, Rano Karno: Kite Kehabisan Baju

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 25 Sep 2024, 10:30
Moh. Rizky
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Calon Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno 'Si Doel' saat kampanye perdana. Calon Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno 'Si Doel' saat kampanye perdana.

Ntvnews.id, Jakarta - Calon Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno 'Si Doel' bicara soal seragam yang khusus ia dan pendukung kenakan saat Pilkada Jakarta 2024. Menurut Rano, tak ada pakaian dengan corak maupun warna khusus, yang ia, Pramono Anung dan pendukung harus kenakan saat kampanye Pilgub Jakarta.

Hal ini berbeda dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Saiful Hidayat, pasangan yang juga didukung PDI Perjuangan (PDIP) di Pilgub Jakarta 2017, yang mengenakan pakaian kotak-kotak.

Rano menjawab pertanyaan awak media soal seragam itu seraya bergurau.

"Kehabisan baju (makanya nggak ada seragam khusus saat kampanye). Kite kehabisan baju," seloroh Rano disambut tawa, di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (25/9/2024).

Karena kehabisan baju itulah, pihaknya memutuskan membebaskan seragam yang harus dikenakan Pramono-Rano dan pendukungnya.

"Makanya kite bajunya bebas aja, pake sendal jepit aje," gurau Rano.

Adapun dalam kampanye perdana hari ini, Rano terlihat mengenakan dua pakaian. Pertama kaos olahraga dengan tulisan terkait Pramono-Rano berwarna oranye, kedua baju adat Betawi yang dipadu peci. 

Halaman
x|close