Ntvnews.id, Jakarta - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memutuskan Isma Yatun tetap menjabat sebagai Ketua BPK, disampailan oleh Kepala Biro Humas dan Kerja Sama Internasional BPK Teguh Widodo.
Penasaran dengan sosoknya? Mari simak profil singkat Isma Yatun di bawah ini yang telah dilansir dari berbagai sumber.
Ketua BPK Isma Yatun menyampaikan Laporan Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LHP LKPP) tahun anggaran 2023 di Jakarta, Senin (8/7/2024). (Antara)
Isma Yatun lahir pada tanggal 12 Oktober 1965. Sebelum menjabat sebagai anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), ia adalah seorang politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Isma Yatun merupakana Doktor dalam Ilmu Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Padjadjaran, Bandung, Magister Teknik dalam Manajemen Gas, Fakultas Teknik, Universitas Indonesia, Sarjana Teknik Kimia, Universitas Sriwijaya, Palembang, dan SMA Negeri 4 Jakarta.
Isma Yatun memiliki berbagai pengalaman organisasi, di antaranya sebagai Ketua Komite Tetap Pendidikan Tinggi di Kamar Dagang dan Industri (KADIN).
Ia juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Wakil Ketua Bidang Energi, Pertambangan, dan Lingkungan Hidup di DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung.
Selain itu, ia menjadi Wakil Sekretaris Bidang Internal Fraksi PDI Perjuangan di DPR RI dan Bendahara Umum Baitul Muslimin Indonesia.