Kebakaran di Bekasi Utara (INSTAGRAM INFO BEKASI)
Suara ledakan ini menciptakan suasana tegang, terutama saat asap tebal mulai membumbung tinggi ke langit, menandakan adanya bahaya serius yang sedang berlangsung.
Asap hitam pekat yang terlihat dari jarak jauh membuat warga di sekitar lokasi kebakaran merasa khawatir. Situasi ini tidak hanya mengancam keselamatan para pekerja di pabrik, tetapi juga memicu kekhawatiran di kalangan masyarakat yang tinggal di sekitarnya.
Hingga kini, penyebab kebakaran, kronologi kejadian, jumlah kerugian, maupun ada tidaknya korban masih belum dapat dipastikan.
Namun, seorang warganet mempertanyakan penyebab dan kronologi kebakaran tersebut yang mungkin saja akibat ada yang merokok.
"Ada yang ngerokok kali ya," tulis seorang warganet di akun Instagram @bekasi.terkini.
Namun, keterangan tersebut masih belum bisa dipastikan kebenarannya.