Ada Pegawai Komdigi yang Tak Lulus Tes Tim Blokir Judol, Kok Bisa Tetap Dipekerjakan?

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 5 Nov 2024, 18:04
Moh. Rizky
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Oknum Pegawai Komdigi yang Dibekuk Polda Metro Jaya Oknum Pegawai Komdigi yang Dibekuk Polda Metro Jaya (Istimewa)

"Artinya bahwa Tersangka AK ini betul-betul memiliki kewenangan untuk mengatur pemblokiran website perjudian online," imbuhnya.

Karena itu, polisi masih menyelidiki bagaimana bisa AK tetap bekerja dengan kewenangan memblokir situs judi online, tapi pada saat tes dinyatakan tak lulus. Pendalaman akan dilakukan kepolisian.

"Oleh sebab itu, pada kesempatan yang baik ini kami sampaikan, kami masih melakukan pendalaman secara intensif untuk menjawab mengapa tersangka AK yang tidak lulus seleksi namun tetap dapat bekerja di Kementerian Komunikasi dan Digital, khususnya bekerja sebagai tim pemblokiran website judi online," jelas Wira.

Ada pun Komdigi sendiri telah menonaktifkan pegawainya yang terlibat kasus tebang pilih pemblokiran situs judi online ini. Total ada 11 pegawai Komdigi yang dinonaktifkan.

Mereka, disebut polisi melindungi sekitar 1.000 situs judi online, dengan upah Rp8,5 juta dari setiap situs judi online. 

"Keputusan penonaktifan ini merupakan langkah awal dari komitmen Kemkomdigi dalam menjaga integritas dan kredibilitas institusi di tengah tantangan peningkatan kejahatan digital," ujar Menteri Komdigi Meutya Hafid, Senin (4/11/2024).

Halaman
x|close