Budi Arie Dicecar Soal Judi Online oleh Anggota DPR

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 7 Nov 2024, 05:45
Deddy Setiawan
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi di Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat, Kamis (1/8/2024). Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi di Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat, Kamis (1/8/2024). ((ANTARA/Livia Kristianti))

Ntvnews.id, Jakarta - Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi mendapat sorotan dari DPR terkait pinjaman online ilegal yang mengatasnamakan koperasi. Anggota Komisi VI DPR, Rieke Diah Pitaloka, menyinggung kemungkinan adanya keterlibatan oknum internal yang memuluskan praktik tersebut.

"Saya kira antara pinjol ilegal berkedok koperasi, lalu kemudian ada judi online di dalamnya, lalu nanti ada kaitannya dengan tindak pidana pencucian uang, lalu ada kaitannya dengan tindak perdagangan manusia," ujar anggota Komisi VI DPR saat rapat.

"Kita tidak usah berbasa-basi kayaknya, karena Pak Menteri ini lagi jadi sorotan ya dengan adanya ordal di Kementerian yang lama," lanjutnya.

Baca Juga: DPR Minta Budi Arie Klarifikasi Soal Judi Online

Dalam rapat kerja antara Komisi VI dan Kementerian Koperasi di Gedung DPR, Rieke juga menyoroti pengawasan yang dilakukan Kementerian Koperasi terhadap para pelaku UMKM yang terjebak dalam pinjaman online.

"Saya berharap langkah cepat salah satunya adalah skrining Pak di Kementerian Bapak," tegas Rieke.

Rieke mendesak Kementerian Koperasi untuk memberantas pinjaman online dan judi online yang telah memakan banyak korban.

Halaman
x|close