Tawuran di Duren Sawit (Instagram)
Selain itu, kembang api juga tampak digunakan sebagai alat serangan. Salah satu warga mengungkapkan kekhawatirannya jika konflik ini meluas ke area permukiman mereka.
Pihak kepolisian hingga kini masih menyelidiki motif di balik bentrokan yang terus berulang. Dugaan sementara menunjukkan konflik ini berakar dari perselisihan lama yang belum terselesaikan. Polisi juga melaporkan adanya korban dalam insiden tersebut.
"Iya, satu orang meninggal dunia," ujar Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes (Pol) Nicolas Ary Lilipaly dalam keterangan resminya yang dirilis pada Jumat, 22 November 2024.