Atas itu, ia berharap Pilkada Jakarta 2024 berjalan satu putaran saja.
"Itu hanya bisa dilakukan oleh seorang gubernur. Pj agak sulit, karena dia harus berdiskusi panjang dengan DPRD, prosesnya panjang, banjir sudah mulai naik," jelas dia.
Sebelumnya, Rano menjelaskan alasan ia yakin menang satu putaran. Hal itu mengacu hasil survei. Sebelum sekarang, hasil survei Pramono-Rano jauh angka elektabilitasnya.
"Kita dari 0,01 (persen) loh bisa menjadi 49," ujar Rano di kediamannya, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu, 27 November 2024.
Karena tren hasil survei tingkat keterpilihannya terus menanjak signifikan, Rano yakin ia akan menjadi jawara Pilkada Jakarta 2024 dengan satu putaran.
"Makanya saya minta maaf bukan berani takabur saya yakin satu putaran," kata dia.
Diketahui, Pilkada Jakarta 2024 diikuti tiga pasangan. Selain Pramono-Rano, ada Ridwan Kamil dan Suswono, serta pasangan Dharma Pongrekun dan Kun Wardana.