Ia mengawali karier sebagai Business Banking Officer di Wells Fargo Bank & Co., Amerika Serikat (1997-1999). Kemudian berperan sebagai Financial Advisor di American Express & Co., Amerika Serikat (1997-1999).
Selanjutnya menjabat sebagai Assistant Vice President di Bank of America, San Francisco, AS (1999-2002). Menduduki posisi strategis sebagai Vice President di US Bank, Concord, AS (2002-2005).
Lalu menjadi Presiden Direktur PT. Power Center Indonesia di Jakarta Selatan (2006-2009). Memantapkan langkah sebagai Lawyer sekaligus Pendiri LQ Indonesia Law Firm. Alvin Lim kemudian menjadi Pemimpin di Quotient Group, memperluas pengaruhnya di dunia profesional.