Megawati Minta Hasto Gelar HUT PDIP Secara Sederhana: Kita Lagi Prihatin

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Jan 2025, 15:17
Moh. Rizky
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. (YouTube) Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. (YouTube)

Ntvnews.id, Jakarta - Perayaan HUT ke-52 PDI Perjuangan (PDIP) digelar hari ini. Puncak acara hari jadi partai berlambang kepala banteng itu digelar secara sederhana di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat, 10 Januari 2025.

Menurut Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, dirinya memang sengaja memerintahkan agar perayaan HUT PDIP tahun ini digelar secara sederhana.

"Kenapa saya terus bikin acara ini saya bilang sama Sekjen, 'udahlah kita ini kan lagi prihatin, nggak usah rame-rame'," ujar Megawati dalam pidato politiknya.

Megawati mengaku tadinya ia hendak membuat perayaan HUT PDIP 2025 secara besar-besaran. Sebab, ia yakin jagoannya di Pilpres 2024 bakal menang.

"Tadinya saya mau bikin besar gitu. Karena saya yakin pilihan saya Pak Ganjar sama Pak Mahfud itu bakalan menang. Ih kok bisa kalah ya? Udah gitu dih nomor tiga lagi," tutur Megawati.

"Gile saya bilang. Ini rekayasa darimana nih, pelajarannya nih? Saya pengen belajar juga kaya gituan, gila deh itu yang namanya orang sudah mabuk," imbuhnya.

Diketahui, meski menang Pileg, PDIP kalah dalam Pilpres 2024. PDIP pun saat ini satu-satunya partai politik besar yang tak bergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, atau koalisi pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Padahal, dalam 10 tahun sebelumnya PDIP berkuasa, karena menjadi partai pendukung utama pemerintahan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi).

Halaman
x|close