Anak Buah Ditahan Kejaksaan Agung, Dirut Pertamina: Ini Momen untuk Introspeksi Diri

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 6 Mar 2025, 14:17
thumbnail-author
Moh. Rizky
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Direktur Utama Pertamina Simon Aloysius Mantiri Direktur Utama Pertamina Simon Aloysius Mantiri (YouTube)

Ntvnews.id, Jakarta - Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri mengapresiasi dan menghormati langkah penegakan hukum yang dilakukan Kejagung terhadap anak perusahaannya.

Simon menyebut, bahwa adanya penindakan ini menjadi langkah bagi pihaknya untuk mewujudkan tata kelola perusahaan yang lebih baik lagi.

Baca juga:  Kasus Korupsi Pertamina, Jaksa Agung Sebut Sedang Bersih-bersih BUMN

“Pertamina sebagai perusahaan yang terus melaksanakan kegiatan operasional dengan tata kelola yang baik, transparan, dan akuntabilitas yang tinggi, momentum ini juga menjadi kesempatan bagi kami untuk terus semakin mengintrospeksi diri," kata Simon di Gedung Kejaksaan Agung, Kamis, 6 Maret 2025.

"Dan tentunya melihat apabila ada area atau celah, untuk kemudian kami semakin meningkatkan tata kelola perusahaan agar jauh lebih baik ke depan,” ucap dia.

Jaksa Agung Sanitiar (ST) Burhanuddin (kiri) dan Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri (kanan) berbicara dalam konferensi pers di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Kamis (6/3/2025).  <b>(ANTARA/Nadia Putri Rahmani)</b> Jaksa Agung Sanitiar (ST) Burhanuddin (kiri) dan Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri (kanan) berbicara dalam konferensi pers di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Kamis (6/3/2025). (ANTARA/Nadia Putri Rahmani)

Jaksa Agung ST Burhanuddin menambahkan, pihaknya bersinergi dengan Pertamina dalam rangka bersih-bersih BUMN.

Dia mengatakan bahwa Kejagung akan menindak tegas BUMN mana pun yang melakukan kecurangan.

“Bagi kami, siapa pun kalau memang ada, kami sikat,” ucapnya.

Penindakan ini, kata dia, juga bukan semata-mata untuk penegakan hukum represif saja, tetapi juga memperbaiki tata kelola perusahaan agar lebih baik lagi.

x|close