Mobil Pemudik Terjun ke Sungai di Palas, Penumpang Ini Histeris Usai Bayi 6 Bulan Hilang

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 9 Apr 2025, 13:17
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Mobil Pemudik Terjun ke Sungai di Palas Mobil Pemudik Terjun ke Sungai di Palas (IG: rumpi_gosif)

Ntvnews.id, Jakarta - Kecelakaan tunggal menimpa mobil pemudik yang terjun ke sungai di Aek Nabara Tonga, Kabupaten Padang Lawas. Hal tersebut menjadi viral di media sosial.

Melansir akun Instagram @rumpi_gosif, Rabu 9 April 2025, dalam keterangan akun tersebut, kecelakan yang menimpa minibus travel dengan Nomor Polisi BD 7358 AC dengan penumpang 9 orang diantaranya ada satu bayi yang baru 6 bulan.

Baca Juga: Pria di Jakut Aniaya Anak Pacar Gegara Ketahuan Ngompol di Kasur

Menurut keterangan salah satu saksi yang berada di lokasi kejadian, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 12 malam, ia melihat ada bus yang menabrakan panggar pembatas dan terjun ke sungai.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Gosip Terupdate (@rumpi_gosip)

Ia pun bersama warga sekitar langsung memberikan pertolongan kepada sejumlah penumpang mobil tersebut dalam kondisi hujan serta mobil sudah terisi air suangi.

Namun secara tiba-tiba ada seorang penumpang ibu-ibu yang berteriak bahwa anaknya hilang. Lantas warga sekitar pun turut membatu, akan tetapi tidak ditemukan. Sementara penumpang lain yang mengalami luka-luka langsung dilarikan ke rumah sakit Aek Haruaya Paluta.

Sementara untuk pencairan bayi yang diperkirakan 6 bulan masih dilakukan oleh BPBD Kabupaten Padang Lawas bersama warga sekitar. Sedangkan kendaraan sudah berhasil dievakuasi.

Atas unggahan akun tersebut mengundang beragam komentar sebagai berikut:

"Innalillahi wa Innaillaihi rojiun , Semoga bayinya dapat di temukan kembali Aamiin."

"ya Allah kasih mukjizat mu ke kedua orang tua bayi itu, ga kebayang segimana merasa bersalahnya kedua orangtuanya nanti."

x|close