“Atas nama Palang Merah Indonesia, kami menyampaikan banyak terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada para pendonor dan masyarakat Indonesia atas sumbangan dan bantuannya kepada saudara saudara warga pengungsi Palestina,” ujarnya.
Baca Juga: Panglima TNI Siapkan 3 Pesawat Bawa Warga Palestina ke Indonesia
Sementara itu, Ketua Umum PMI Jusuf Kalla menganggap bahwa keselamatan warga Palestina adalah tanggung jawab bersama kita semua. Meskipun kondisi di Gaza Palestina semakin memburuk, bantuan kemanusiaan harus tetap berlanjut tanpa henti.
“Kebutuhan tenda keluarga menjadi sangat prioritas, di samping kebutuhan pangan, air minum, dan pakaian,” tegasnya.
JK juga mendesak untuk membuka akses kemanusiaan yang aman dan tanpa batas secara permanen ke dan dari Jalur Gaza agar dapat mencapai populasi yang terdampak di mana pun mereka berada di wilayah konflik, termasuk di Gaza Utara.
Dia menegaskan bahwa semua jalur akses harus dibuka untuk menyelamatkan nyawa para pengungsi yang membutuhkan bantuan dasar.
JK juga menyampaikan bahwa saat ini banyak pengungsi di Gaza terpaksa tidur di jalan-jalan dan tempat terbuka, sementara yang lain tidur di bawah puing-puing reruntuhan bangunan yang hancur. Kondisi ini sangat tidak aman dan memprihatinkan bagi keselamatan para pengungsi.