Potret Walikota Idris Temani Imam-Ririn Kampanye Akbar

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Nov 2024, 18:16
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Kampanye Imam Ririn Kampanye Imam Ririn (DOKUMENTASI)

Ntvnews.id, Jakarta - Kampanye akbar pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok nomor urut 1, Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq, berlangsung meriah. Acara yang digelar di Lapangan Mahakam, Sabtu (23/11/2024), dihadiri ribuan warga yang antusias mendukung pasangan Imam-Ririn untuk melanjutkan pembangunan Kota Depok.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Dewan Pakar PKS yang juga Wali Kota Depok, Mohammad Idris, memberikan sambutan penuh semangat. Dia mengajak warga Depok untuk memilih pemimpin yang memiliki integritas, loyalitas, dan niat tulus untuk mensejahterakan masyarakat.

"Saya mengenal Pak Imam sejak lama, bahkan sejak beliau masih SMP. Beliau adalah seorang sahabat yang tidak pernah berkhianat dan selalu menyebarkan kebaikan. Karena itu, saya mendukung beliau untuk memimpin Depok," ujar Idris.

Dia menekankan pentingnya memilih pemimpin yang loyal kepada rakyat serta punya niat tulus memberikan sumbangsih untuk pembangunan yang berkelanjutan.

"Saudara yang loyal itu adalah pemimpin sejati. Kalau tidak loyal, jangan dipilih. Satu pesan saya kepada semua, luruskan niat. Jangan memilih karena gagahnya Pak Imam atau cantiknya Bu Ririn, tapi karena niat mereka untuk mensejahterakan warga Depok," tegasnya.

Mohammad Idris juga mengingatkan warga untuk terus mendukung upaya melawan kebodohan dan pengkhianatan. Menurutnya, pasangan Imam-Ririn adalah pilihan tepat untuk melanjutkan pembangunan Depok ke arah yang lebih baik.

Halaman
x|close