Foto Terakhir Atlet Cilik Karate Alami Kecelakaan Maut Bus ALS di Padang Pariaman

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 8 Sep 2025, 15:11
thumbnail-author
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Bus yang mengangkut rombongan atlet karate asal Sumatera Utara kecelakaan di ruas pintu keluar masuk Tol Padang–Sicincin, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, Senin (8/9) dini hari sekitar pukul 02.30 WIB. Bus yang mengangkut rombongan atlet karate asal Sumatera Utara kecelakaan di ruas pintu keluar masuk Tol Padang–Sicincin, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, Senin (8/9) dini hari sekitar pukul 02.30 WIB. (instagram sumbarkita)

Ntvnews.id, Jakarta - Bus yang mengangkut rombongan atlet karate asal Sumatera Utara kecelakaan di ruas pintu keluar masuk Tol Padang–Sicincin, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, Senin (8/9) dini hari sekitar pukul 02.30 WIB.

Diketahui bus tersebut dalam perjalanan menuju Kota Padang untuk mengikuti kejuaraan karate tingkat nasional. Diduga, kecelakaan terjadi akibat sopir kehilangan kendali saat melaju di jalur tol, hingga menyebabkan bus terguling.

Informasi yang dihimpun, satu orang atlet bernama M Dhijey Lexsie, asal Deli Serdang, dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian. Selain itu, tujuh orang mengalami luka ringan dan tiga orang lainnya luka berat. Seluruh korban telah dievakuasi ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan medis.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by SUMBAR KITA (@sumbarkita.id)

Kasat Lantas Polres Padang Pariaman, Iptu Rudi, mengungkapkan bahwa kedua korban meninggal adalah Muhammad Dhijey Lexsie (17 tahun) dan Fakhri Akbar Faris Asseweth (11 tahun).

Baca Juga: Daftar Penumpang Tewas dalam Kecelakaan Maut Bus ALS di Padang Pariaman

Keduanya merupakan atlet karate asal Sumut yang tengah dalam perjalanan bersama rombongan menuju Kota Padang untuk mengikuti kejuaraan tingkat nasional.

“Bus pariwisata bernomor polisi ALS BK 7444 UA itu datang dari arah pintu Exit Tol menuju Kapalo Hilalang dengan kecepatan sedang, namun di lokasi kejadian diduga hilang kendali dan menabrak pembatas jalan,” jelas Rudi.

TERKINI

Uni Eropa Tetapkan Garda Revolusi Iran sebagai Organisasi Teroris

Luar Negeri Jumat, 30 Jan 2026 | 07:40 WIB

Uni Eropa Sebut AS sebagai Ancamanm Kok Bisa?

Luar Negeri Jumat, 30 Jan 2026 | 07:34 WIB

Meksiko Larang Vape, Turis Terancam Denda Ratusan Juta Rupiah

Luar Negeri Jumat, 30 Jan 2026 | 07:30 WIB

Netanyahu Tolak Akui Palestina Meski Sudah Gabung Board of Peace

Luar Negeri Jumat, 30 Jan 2026 | 07:29 WIB

Raja Denmark Bakal Kunjungi Greenland

Luar Negeri Jumat, 30 Jan 2026 | 06:29 WIB

Wapres Iran Siap Hadapi Perang dengan AS

Luar Negeri Jumat, 30 Jan 2026 | 06:00 WIB
Load More
x|close