"Mudah-mudahan akan lebih banyak lagi bola mengalir ke depan nanti lawan apa lawan Jepang. Walaupun itu mungkin akan sulit. Karena mungkin Jepang juga pasti akan mempressure," ujarnya.
"Paling tidak harus diperbanyak umpan-umpan ke striker dari gelandang. Mudah-mudahan Tom Haye main. Karena dia yang bisa mengalirkan bola ke depan," tambahnya.
Pandangan senada disampaikan Ronny Pangemanan. Menurutnya lebih cocok jika dalam laga kontra Jepang nanti Timnas Indonesia menunggu dan mempersiapkan serangan cepat mematikan saat mendapat kesempatan lewat serangan balik.
"Semua ini tentu Shin Tae Yong yang lebih tahu. Kita serahkan ke dia. Tapi kalau ditanya ke saya, saya lebih cocok kita menunggu. Pasti Jepang itu akan akan bermain langsung pressing. Nah kita lebih menunggu saja," kata jurnalis senior yang akrab disapa Bung Ropan ini.
"Makanya saya bilang gelandang kita harus kuat. Karena kunci Jepang itu ada di tengah. Bukan ada di depan. Depannya kuat karena tengahnya banyak pasukannya yang berkualitas," pungkasnya.