Pengamat sepak bola, Ronny Pangemanan, juga sudah khawatir. Dalam program NTVsportcast, edisi terbaru Ropan mengaku ragu dengan ketersediaan Hilgers untuk timnas Indonesia.
"Kalau sampai dia tidak bermain lawan Ajax, berarti cederanya bermasalah. Dia harus ada pemulihan," beber Ronny Pangemanan saat itu.
Kecurigaan Ropan tidak sepenuhnya terbukti karena Hilgers kembali diuturunkan melawan Ajax. Namun dalam laga ini, Hilgers tidak tampil penuh. Dia hanya bertahan hingga menit ke-84. Perannya kemudian digantikan Gustaf Lagerbielke saat laga dalam posisi imbang 2-2.
Sejauh ini, memang belum diketahui separah apa cedera yang menimpa Hilgers. Hanya saja menurut laporan Twente Insite, pemain berposisi bek tengah itu sepertinya belum sepenuhnya fit hingga enggan menjalani duel internasional melawan Indonesia. Apalagi perjalanan menuju Indonesia juga sangat melelahkan dan setelah duel melawan Jepang dan Arab Saudi, dia juga sudah ditunggu jadwal super padat bersama FC Twente di Liga Europa dan Piala KNVB.
Sebagai pemain profesional, wajar bila Hilgers berpikir jangka panjang. Apalagi, di luar statusnya sebagai bagian timnas Indonesia, Mees Hilgers adalah pemain profesional yang tetap punya kewajiban untuk memperkuat klub yang dibelanya, dalam hal ini tentu saja FC Twente.
Situasi ini juga sudah dijelaskan dengan gamblang oleh Anggota exco PSSI, Arya Sinulingga. Lewat akun Instagram-nya, Arya dengan tegas mengatakan kalau pemain bukan milik federasi saja. Karena itu dia meminta semua pihak untuk menghargai pemain maupun klubnya.
Selengkapnya bisa Anda simak di bawah ini.