PSSI Nilai Wajar Anak Shin Tae-yong Kecewa Atas Pemecatan Sang Ayah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 8 Jan 2025, 11:20
Adiansyah
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Exco Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Arya Sinulingga (tengah) dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (07/01/2024). Exco Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Arya Sinulingga (tengah) dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (07/01/2024). (ANTARA (FAJAR SATRIYO))

Ntvnews.id, Jakarta - Keputusan PSSI untuk memberhentikan Shin Tae-yong dari posisinya sebagai pelatih Tim Nasional Indonesia menuai beragam reaksi. Salah satunya datang dari putra sang pelatih, Shin Jae-won yang secara terang-terangan menyampaikan kekecewaannya melalui media sosial.

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, menilai bahwa perasaan kecewa yang diungkapkan Jae-won adalah sesuatu yang wajar.

"Saya rasa sebagai anak harus kita hargai. Wajar (kecewa) begitu," kata Arya kepada wartawan di Jakarta, Selasa, 7 Januari 2025.

 Shin Jae-won menyuarakan rasa kecewanya terhadap keputusan PSSI melalui kolom komentar di akun Instagram resmi organisasi tersebut.

Ia menilai pemecatan ayahnya sebagai tindakan yang tidak adil, mengingat kontribusi besar yang telah diberikan Shin Tae-yong selama memimpin Timnas Indonesia.

Exco Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Arya Sinulingga dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa 07 Januari 2025. <b>((Antara))</b> Exco Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Arya Sinulingga dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa 07 Januari 2025. ((Antara))

"Mari kita lihat sejauh mana kalian bisa melaju tanpanya. Dia telah memberikan semuanya untuk menempatkan Timnas Indonesia sampai sejauh ini," tulis Shin Jae-won dalam kolom komentar unggahan Instagram PSSI.

"Saya punya banyak cerita tentang bagaimana PSSI telah memperlakukan ayah saya selama lima tahun, tetapi saya akan tetap diam," sambung dia.

Shin Tae-yong memang mencatatkan prestasi signifikan selama melatih Garuda. Salah satu pencapaiannya adalah membawa Indonesia naik peringkat dari posisi 173 ke 127 di ranking FIFA, sebuah lompatan yang patut diapresiasi.

Halaman
x|close