Bambang Pamungkas Harap Persija Diundang Gubernur saat Bawa Trofi Juara

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Apr 2025, 20:43
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Bambang Pamungkas Bambang Pamungkas (Ntvnews.id/ Adiansyah)

Ntvnews.id, Jakarta - Legenda sekaligus manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas menyuarakan harapannya agar Macan Kemayoran kembali mendapat undangan kehormatan dari Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung saat mereka berhasil membawa pulang trofi juara.

Momen spesial terjadi saat seluruh skuad Persija Jakarta, termasuk jajaran pelatih, menghadiri undangan makan siang di Balai Kota Jakarta pada Kamis, 10 April 2025 siang. Kehadiran mereka disambut hangat oleh Gubernur Pramono Anung dan Wakil Gubernur Rano Karno.

Dalam sambutannya, Bepe, sapaan akrab Bagi Bambang Pamungkas menyampaikan pesan penuh semangat.

"Biasanya Persija diundang ke sini itu untuk mengantarkan piala, tapi kali ini kami diundang untuk makan siang. Tujuannya adalah untuk nantinya datang lagi mengantar piala," kata Bape.

Dalam kesempatan yang sama, Gubernur Pramono Anung menyampaikan komitmennya untuk mendukung penuh Persija. Salah satu bentuk dukungan nyata adalah menjadikan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai kandang permanen Persija serta memberikan keringanan pajak tontonan hingga 60 persen, guna meringankan beban klub dan meningkatkan daya tarik penonton.

Pramono-Rano adakan pertemuan dengan Persija di Balaikota Jakarta <b>(Ntvnews.id/ Adiansyah)</b> Pramono-Rano adakan pertemuan dengan Persija di Balaikota Jakarta (Ntvnews.id/ Adiansyah)

Bepe optimis bahwa dukungan dari pemerintah daerah bisa menjadi katalisator kebangkitan tim.

“Semoga dengan adanya support dari Pak Gubernur membuat kita lebih baik lagi ke depan, terutama seperti disampaikan tadi kita bisa main full home di Jakarta sehingga kita bisa mendapatkan poin demi poin untuk berjuang di jalur juara,” ujarnya.

Tak hanya bicara soal musim ini, Bepe juga menyoroti dua momen monumental yang akan datang. Pada tahun 2027, Jakarta akan merayakan ulang tahun ke-500, sementara pada 2028, Persija akan genap berusia 100 tahun – usia yang mencerminkan sejarah panjang dan kejayaan klub ibu kota.

"Itulah kenapa kami diberi waktu dua tahun untuk bisa menyiapkan tim untuk mencapai juara pada 2027, plus 2028 Persija akan berusia 100 tahun," kata Bambang Pamungkas.

x|close