Ntvnews.id, Jakarta - Pemain belakang Timnas Indonesia, Kevin Diks mengalami cedera saat bermain bersama klubnya yaitu FC Copenhagen. Hal tersebut kabarkan salah satu media Denmark.
Dalam keterangan akun Twitter FC Copenhagen, sang pelatih Jacob Neestrup mengungkapkan bahwa ada dua pemain yang bakal absen hingga akhir musim yaitu Kevin Diks dan Birger Meling.
Baca Juga: Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 dengan 9 Pemain Usai Bungkam Arab Saudi
Cederanya Kevin Diks dan Birger Meling membuat sang pelatih merasakan kerugian besar. Tidak hanya Copenhagen, Timnas Indonesia juga merasa dirugikan atas cederanya pemain berusia 28 tahun itu.
DIKS OG MELING VENTES UDE RESTEN AF SÆSONEN
Kevin Diks og Birger Meling er skadede og ventes ude resten af sæsonen. Den nedslående melding gav Jacob Neestrup til Copenhagen Sundays efter søndagens trænen, og F.C. København har siden skrevet det på sin hjemmeside i forbindelse… pic.twitter.com/x0KedaDFsm
— Copenhagen Sundays (@CphSundays) April 20, 2025
Kevin Diks mengalami cedera saat FC Copenhagen menelan kekalahan atas Brondby IF dengan skor 1-2 di Stadion Parken pada 13 April 2025. Dalam laga tersebut, Diks ditarik keluar di menit ke-23.
Kevin Diks mengalami cedera paha. Akibat cedera tersebut membuat sang pemain harus menepi hingga akhir musim.
Maka dari itu, ada kemungkinan besar bahwa Kevin Diks tidak akan memperkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menghadapi China dan Jepang pada Juni mendatang.