Ntvnews.id, Jakarta - Pemain belakang Timnas Indonesia, Justin Hubner mengumumkan bakal meninggalkan Wolverhampton pada akhir musim nanti.
"Saya akan meninggalkan klub (Wolverhampton) dalam waktu dekat," kata Justin Hubner, Sabtu 17 Mei 2025 melalui Instagram Exclusivenya.
Baca Juga: PT LIB Ajukan Jumlah Pemain Asing Menjadi 11 di Liga 1, Nasib Lokal?
Selain itu juga, kontrak Justin Hubner bersama Wolverhampton bakal berakhir pada akhir musim nanti atau lebih tepatnya 30 Juni 2025 dan klub pun tidak ada pembicaraan mengenai perpanjang kontrak.
Justin Hubner. (Instagram)
Sejak pertama kali gabung dengan klub asal Inggris itu pada 2020, pemain berusia 21 tahun itu belum mendapatkan kesempatan untuk bermain di tim utama. Justin Hubner lebih banyak bermain untuk Wolverhampton U-21.
Meskipun ia sempat satu kali masuk skuad senior saat menghadapi Arsenal di Premier League musim 2023/2024, Namun pemain yang kini sedang dekat Jennifer Coppen itu hanya menjadi penghangat bangku cadangan.
Ia juga sempat dipinjamkan ke klub Jepang, Cerezo Osaka selama empat bulan dan hanya mampu tampil delapan kali setelah itu ia kembali bermain untuk Wolverhampton.
Setelah mengumumkan bakal meninggalkan Wolverhampton pada akhir musim, Justin Hubner belum memutuskan mengenai masa depannya.