Ntvnews.id, Jakarta - PSSI secara resmi memperkenalkan John Herdman sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia. Penunjukan Herdman sebenarnya telah diumumkan lebih dahulu melalui akun media sosial federasi pada 3 Januari lalu.
Pelatih asal Inggris itu ditunjuk untuk menggantikan Patrick Kluivert yang hengkang bersama jajaran kepelatihannya pada Oktober 2025, menyusul kegagalan membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Agenda perkenalan resmi Herdman digelar di Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Selasa, 12 Januari 2026 pagi.
Herdman dikontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun berikutnya. Artinya, ia akan menangani skuad Garuda hingga 2027 dan berpeluang melanjutkan tugas sampai 2029, tergantung kepengurusan PSSI pada periode selanjutnya.
"Saya senang datang ke Indonesia bersama keluarga saya. Ini adalah negara dengan kultur baru, gaya sepak bola baru," ujar Herdman dalam acara perkenalannya, Selasa, 13 Januari 2026.
John Herdman
"Dan saya harus berterima kasih kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang sudah memberi kepercayaan untuk menjadi pelatih kepala baru Timnas Indonesia," tambahnya.
John Herdman datang dengan rekam jejak prestasi yang cukup mentereng, terutama saat menukangi tim nasional Kanada. Ia sukses membawa timnas putri Kanada meraih dua medali perunggu secara beruntun pada Olimpiade 2012 dan 2016.
Baca Juga: Tak Disambut Bak Patrick, John Herdman Tiba di Jakarta Dijemput Perwakilan PSSI
Setelah itu, ketika beralih menangani timnas putra, Herdman kembali mencatatkan sejarah dengan mengantarkan Kanada lolos ke Piala Dunia 2022, sekaligus mengakhiri penantian selama 36 tahun.
Dengan capaian tersebut, Herdman tercatat sebagai satu-satunya pelatih di dunia yang mampu membawa tim nasional putra dan putri dari negara yang sama tampil di ajang sepak bola paling prestisius FIFA.
John Herdman (Istimewa)