Pak Haji Umuh: Barba Bertahan di Persib Bandung

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 21 Jan 2026, 16:59
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Persib Bandung vs Persebaya Surabaya Persib Bandung vs Persebaya Surabaya (X: Persib)

Ntvnews.id, Jakarta - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar mengungkapkan terkuat masa depan Federico Barba bahwa bek asal Italia itu bakal tetap berada di Maung Bandung.

Seperti diketahui, Federico Barba sebelumnya dikabarkan bakal meninggalkan Persib Bandung pada pertengahan bursa transfers musim ini dengan alasan keluarga.

"Alhamdulillah Federico Barba tetap bersama kita. Untuk tambahan pemain di putaran kedua, kemungkinan hanya satu saja, Soalnya Barba ternyata masih bertahan," kata Pak Haji Umuh kepada awak media.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Bandung Football (@bandungfootball)

Selain itu juga, pria berusia 76 tahun itu mengatakan lebih lanjut bahwa Persib Bandung bakal mendatangkan satu pemain asing di putaran kedua. Namun terlihat namanya belum bisa disebutkan.

Baca Juga: Jerman Boikot Piala Dunia 2026

Maka dari itu, terkait masa depan Federico Barba sudah terlihat dan pemain berusia 32 tahun itu bakal tetap berada di Persib Bandung setidaknya hingga akhir musim, meskipun ia mendapatkan kontrak dua tahun.

Kini Persib Bandung menjadi juara paruh musim dengan mengoleksi 38 poin. Di putaran kedua, skuad asuhan Bojan Hodak bakal mengawali laga menghadapi PSBS Biak pada Minggu mendatang, 25 Januari 2026, pukul 19.00 WIB.

x|close