Profil INF Clairefontaine, Venue Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea: Thierry Henry hingga Mbappe 'Lahir' di Sini

NTVNews - 8 Mei 2024, 17:00
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Salah satu lapangan di INF Clairefontaine yang menjadi lokasi pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Guinea di babak playoff Olimpiade Paris 2024 (Clairefontaine) Salah satu lapangan di INF Clairefontaine yang menjadi lokasi pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Guinea di babak playoff Olimpiade Paris 2024 (Clairefontaine) (Clairefontaine)

Ntvnews.id, Jakarta - Lapangan INF Clairefontaine jadi arena duel timnas Indonesia U-23 vs Guinea pada babak playoff Olimpiade Paris 2024, Kamis (9/5/2024). Garuda Muda terpaksa menempuh rute ini setelah gagal menembus tiga besar Piala Asia U-23 2024. 

Pasukan Shin Tae-yong melewatkan kesempatan melaju ke Paris setelah kalah 1-2 melawan Irak pada perebutan tempat ketiga. Irak melaju bersama sang juara Jepang dan runner up Uzbekistan.

Guinea sendiri lolos ke babak play-off setelah finis di posisi keempat Piala Afrika U-23 2023. Tidak ada penonton dalam laga nanti. Otoritas keamanan Prancis telah melarang kehadiran para pendukung kedua negara demi alasan keamanan jelang perhelatan Olimpiade Paris 2024.

Lapangan INF Clairefontaine memang bukan stadion megah. Namun venue olahraga yang berada di pinggiran kota Paris itu ternyata punya arti penting bagi perkembangan sepak bola Prancis. Di tempat ini, talenta-talenta sepak bola Les Bleus diasah hingga menjadi pemain kelas dunia.   

Seperti apa profilnya?  

Sebagai salah satu institusi sepak bola paling terkenal di dunia, INF Clairefontaine jadi cikal bakal bakat-bakat besar dalam sepak bola Prancis. Berdiri kokoh di tengah hamparan hijau yang memesona, lokasinya bukan sekadar tempat latihan, tetapi bagian penting perjalanan Les Bleus. 

Sejarah Berdiri

INF Clairefontaine, secara resmi dikenal sebagai Institut National du Football de Clairefontaine. Program ini diluncurkan pada tahun 1988. Namanya diambil dari presiden FFF 1972-1984, Fernand Sastre. Visinya, jadi pusat pelatihan untuk mengembangkan bakat-bakat muda Prancis. 

Halaman
x|close