Ntvnews.id, Jakarta - Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 resmi dibuka pada Rabu, 30 Oktober 2024.
Ajang pameran tahunan yang diorganisir Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) ini dihelat di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten.
Ketua Umum Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) Johannes Loman mengungkapkan, penyelenggaraan IMOS 2024 merupakan bagian dari komitmen produsen sepeda motor di Tanah Air untuk menghadirkan produk dan teknologi terkini kepada masyarakat, khususnya pecinta sepeda motor.
"Harapan kami IMOS 2024 dapat menjadi stimulan untuk menjaga momentum pertumbuhan industri sepeda motor pasca pandemi," ujar Johannes dalam pembukaan IMOS 2024 di ICE BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (30/10/2024).
Menurutnya, industri sepeda motor di Tanah Air terus tumbuh. Dari sisi produk dan teknologi dalam beberapa tahun terakhir telah dipasarkan sepeda motor listrik.
"Dari sisi market, penjualan sepeda motor domestik pada periode Januari sampai September tahun ini mencapai 4,87 juta unit, atau masih tumbuh 3,19 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu," tambahnya.
Lebih lanjut, Johannes mengatakan, pertumbuhan positif ini tidak terlepas berkat dukungan berkelanjutan dari berbagai pihak, termasuk perusahaan pembiayaan, dan juga pemerintah yang telah berupaya menjaga daya beli konsumen.