All New Hilux Rangga Penuhi Kebutuhan Mobilitas Masyarakat Indonesia

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 30 Okt 2024, 20:16
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
All New Hilux Rangga mengadopsi value Quality, Durability, and Reliability (QDR) kendaraan komersial Toyota yang tinggi. (Foto: Istimewa/Toyota) All New Hilux Rangga mengadopsi value Quality, Durability, and Reliability (QDR) kendaraan komersial Toyota yang tinggi. (Foto: Istimewa/Toyota)

Sebagai pendatang baru di kelas Medium Pickup, All New Hilux Rangga mengadopsi value Quality, Durability, and Reliability (QDR) kendaraan komersial Toyota yang tinggi. Di antaranya dengan mengandalkan platform IMV yang terbukti kuat dan tangguh pada Hilux, Fortuner, dan Kijang Innova.

Baca Juga: Jordan Johan Bawa Toyota Gazoo Racing Sabet Podium Pertama ITCR Rising Star

Menggunakan mesin, chassis, dan drivetrain serupa Hilux, memastikan kemampuannya melaju di berbagai medan dengan daya tahan optimal. Tersedia dua pilihan mesin: bensin 1TR-FE 2.000 cc dan diesel 2GD-FTV 2.400 cc, serta Transmisi manual 5-speed dan transmisi otomatis 6-speed.

Menjawab kebutuhan mobilitas masyarakat yang beragam, Hilux Rangga hadir sebagai New Solution for All, dengan ekosistem Toyota Total Solution Journey yang lengkap.

Didukung dengan kolaborasi Toyota dengan lebih dari 70 body builder atau karoseri lokal untuk menjadikan area buritan Hilux Rangga sebagai tempat usaha dan layanan masyarakat, serta mendukung kebutuhan hobi.

Tidak lupa Toyota ikut memastikan kebutuhan sales dan after sales dijalankan tanpa kendala. Di awal proses kepemilikan pelanggan bisa memilih berbagai paket pembelian, penyewaan, dan usership yang kompetitif.

Sebagai partner bisnis yang bisa diandalkan, Hilux Rangga juga didukung oleh jaringan dealer dan bengkel resmi bersama spare part Toyota Genuine Parts (TGP) dan T-OPT yang tersebar di seluruh Indonesia.

Halaman
x|close