Wamenperin: Tren Industri Sepeda Motor Akan Bantu Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 31 Okt 2024, 10:55
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
Wamenperin Faisol Riza berkeliling arena pameran IMOS 2024 di ICE BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (30/10/2024). (Foto: Adiantoro/NTV) Wamenperin Faisol Riza berkeliling arena pameran IMOS 2024 di ICE BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (30/10/2024). (Foto: Adiantoro/NTV)

Di sisi lain, dalam rangka mendukung daya beli kendaraan bermotor listrik, Kementerian Perindustrian menjalankan program bantuan untuk pembelian Kendaraan Listrik Berbasis Baterai (KLBB) roda dua sesuai dengan Permenperin Nomor 6 Tahun 2023. 

Melalui program ini, masyarakat akan mendapatkan bantuan pembelian sekitar Rp7 juta per unit dengan syarat nilai TKDN produk yang ingin dibeli harus di atas 40 persen.

Kemenperin, sebut Faisol, mengapresiasi pabrikan yang terus memperkenalkan lini produksi EV pada pameran IMOS 2024 ini. Upaya ini akan menjadi bagian dari dukungan sektor industri terhadap penggunaan energi terbarukan. 

"Kemenperin juga mencanangkan industri berbasis energi terbarukan ini harus menjadi titik tolak untuk membangun perindustrian di masa-masa yang akan datang," tukas Faisol.

Halaman
x|close