Ntvnews.id, Jakarta - Politikus Anies Baswedan mengenang keteladanan Marissa Haque, pemeran yang kemudian menjadi politikus dan akademisi.
Marissa Haque, yang merupakan istri dari aktor dan penyanyi Ikang Fawzi, meninggal dunia pada Rabu dini hari.
Melalui akun Instagram, Anies Baswedan menyampaikan ucapan belasungkawa kepada Marsha Chikita Fawzi atau Chiki Fawzi, putri dari Marissa Haque dan Ikang Fawzi.
"Begitu banyak teladan yang Ibunda berikan kepada publik luas, terutama kepedulian kepada bangsa, kegigihan, dan keberaniannya dalam memperjuangkan prinsip-prinsip yang ia yakini," kata Anies dalam ucapan belasungkawa dia kepada Chiki Fawzi di akun Instagram miliknya.
Menurut dia, Marissa Haque selalu bersemangat membagikan pemikirannya dalam diskusi mengenai isu-isu kebangsaan.
"Beliau selalu bersemangat berdiskusi isu-isu kebangsaan, utamanya isu perempuan, kesehatan, dan mereka yang termarjinalkan. Semangat kepedulian dan kegigihan ini kita lihat jelas diturunkan kepada putri-putrinya," kata Anies.
Dikutip dari Antara, Anies mengakhiri ucapan belasungkawanya dengan mendoakan Marissa Haque agar mendapatkan tempat terbaik di sisi Sang Pencipta.