Profil Carmen, Anggota Girl Group Baru SM Entertainment Hearts2Hearts Asal Bali

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 13 Jan 2025, 12:30
Alber Laia
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Nyoman Ayu Carmenita. Nyoman Ayu Carmenita. (Instagram)

Nyoman Ayu Carmenita. <b>(Instagram)</b> Nyoman Ayu Carmenita. (Instagram)

Carmen dikenal sebagai sosok multitalenta yang menguasai berbagai bidang seni. Ia memiliki kemampuan vokal yang kuat, rap yang dinamis, serta keterampilan bermain piano yang memukau. Kombinasi bakat ini membuat Carmen menjadi sosok yang menonjol di antara trainee lainnya.

Debut Carmen di Hearts2Hearts mencatatkan sejarah baru bagi Indonesia. Ia akan menjadi idol Indonesia pertama yang debut di bawah naungan SM Entertainment. Prestasi ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi para penggemar K-Pop di Tanah Air.

Tak hanya itu, Carmen juga akan menjadi idol perempuan Indonesia kelima yang berhasil menembus industri K-Pop, setelah sejumlah nama seperti Dita Karang (Secret Number) yang lebih dulu dikenal di industri musik Korea. Kehadiran Carmen di Hearts2Hearts menjadi simbol bahwa bakat dari Indonesia semakin diakui di kancah internasional.

Halaman
x|close