Ntvnews.id, Jakarta - Agnez Mo, penyanyi internasional asal Indonesia, telah menetap di Amerika Serikat dan dikabarkan memiliki rumah di kawasan eksklusif Los Angeles. Kondisi ini memunculkan rasa penasaran publik terhadap jumlah kekayaan pelantun lagu "Matahariku" tersebut.
Kesuksesan Agnez Mo di industri musik Indonesia tidak diragukan lagi. Ia memulai kariernya sejak usia dini dengan menjadi pembawa acara, juri di berbagai ajang bakat, hingga tampil sebagai aktris.
Popularitas Agnez Monica, nama asli Agnez Mo, terus meroket hingga menembus pasar internasional. Dengan karier gemilangnya yang kini berpusat di Amerika Serikat, wajar jika ia memiliki kekayaan yang luar biasa besar. Bahkan, ia disebut-sebut memiliki pendapatan yang mencapai Rp420 miliar.
Dari mana saja sumber pendapatan Agnez Mo? Selain sebagai penyanyi, pelantun lagu "Tak Ada Logika" ini juga memperoleh penghasilan dari berbagai lini bisnis yang dikelolanya.
Agnez Mo
Sepanjang kariernya di dunia hiburan, Agnez Mo telah merilis enam album sejak tahun 2003 hingga 2017. Lagu-lagunya yang populer di dalam dan luar negeri memberikan royalti dalam jumlah signifikan.
Selain menyanyi, Agnez Mo juga dikenal sebagai aktris yang telah membintangi sejumlah tayangan televisi sejak kecil. Ia pernah berperan dalam serial seperti Pernikahan Dini (2001), Pejantan Cantik (2011), dan Mimo Ketemu Poscha (2012). Selain itu, ia juga aktif di program televisi seperti MTV Ampuh, Indonesian Idol, dan The Voice Indonesia.
Agnez Mo juga menjajaki dunia bisnis, termasuk bisnis fashion dan pengembang properti. Dalam bidang fashion, ia sempat meluncurkan merek celana jeans bernama ANYE by Agnez Mo, meski kini bisnis tersebut tidak lagi aktif.