Ntvnews.id, Jakarta - Mendengar pengakuan Erika Carlina di podcast Deddy Corbuzier soal kehamilannya yang kini sudah memasuki 9 bulan, sontak membuat netizen syok dan terkejut.
Sambil berurai air mata, Erika menjelaskan alasannya tidak menggugurkan kandungannya meskipun tanpa adanya pernikahan.
Ditaksir akan melahirkan pada 8 Agustus mendatang, Erika Carlina ungkap sosok ayah biologis sang bayi yang dikandungnya.
"Ada, tadinya mau sama-sama tanggung jawab. Aku terlalu mikirin karier aku sih, aku sama laki-laki ini mau nikah tadinya," ujar Erika Carlina di podcast Deddy Corbuzier, 18 Juli 2025.
Adapun salah satu alasan Erika Carlina tak jadi menikah dengan pria yang menghamilinya karena saat itu si pria ternyata sudah memiliki anak dari wanita lain.
"Aku memutuskan gak jadi nikah, ada banyak alasan. Aku udah ketemu papanya, dan aku dikasih tahu kalau sebenarnya dia udah punya anak lain, aku baru tahu pas mau nikah," jelas Erika.
"Karena aku mikirnya waktu itu yang penting nikah, jadi ya gak mau mempermasalahin. Kalau gak jadi nikahnya karena personal, dimana aku sama dia 2 kali debat dan kalau dibawa ke pernikahan pasti ganggu," pungkasnya.
Dengan penuh pertimbangan, Erika Carlina sebut jika dalam kepercayaannya hanya bisa menikah satu kali dan tidak bisa bercerai.
"Aduh bawa-bawa agama lagi, kaya aku di Katolik kan hanya bisa menikah sekali gak bisa cerai, aku mikir kalau gagal dimana ya. Padahal dia mau nikahin aku," tuturnya.
"Karena waktu ada masalah sama dia, berantem dia tidak menyelesaikan secara dewasa. Kita sebut silent treatment, aku ngomong sama dia kalau kaya gini dibawa ke pernikahan udah sulit," tutup Erika.