Fahmi Bo Dikabarkan Menikah Lagi Hari Ini

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Nov 2025, 14:00
thumbnail-author
April
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Raffi Ahmad, Fahmi Bo Raffi Ahmad, Fahmi Bo (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Pesinetron Fahmi Bo dikabarkan akan menikah lagi dengan mantan istrinya dan memutuskan rujuk, usai kondisi kesehatannya semakin membaik pasca jalani operasi batu empedu.

Fahmi Bo yakin dengan keputusannya kembali rujuk dengan Nita, dimana sebelumnya ia akan menikah lagi pada hari Sabtu kemarin, namun berubah menjadi hari Minggu.

"Iya , hari Minggu insyaallah. Hari Minggu, nggak jadi hari Sabtu," tutur Fahmi Bo ke awak media, 23 November 2025.

Dibantu pengobatan oleh Raffi Ahmad, bintang sinetron Tukang Ojek Pengkolan tersebut menyampaikan rasa terima kasih berulang kali karena Raffi turut menanggung biaya perawatan di rumah.

"Ya Allah, Aa Raffi cuma ngasih bantuan pengobatan saja alhamdulillah, sudah dibantu operasi, sudah dibantuin pengobatan, dirawat. Check up juga Aa Raffi yang bayarin. Sampai terapi di rumah juga masih Aa Raffi yang bantu," jelas Fahmi.

Sebelumnya, melalui unggahan di Instagram Raffi Ahmad, Fahmi Bo mengumumkan niatnya untuk kembali membangun rumah tangga bersama Nita. Pasangan ini pernah menikah, namun harus berpisah pada 2020.

Tak lama Fahmi Bo langsung jatuh sakit, hingga kesehatannya menurun dan sudah sangat memprihatinkan.

x|close