NTVnews.id berkesempatan untuk menyaksikan premire film Deadpool & Wolverine di Gandaria City pada Rabu, 23 Juli 2024. Sesuai dengan ciri khas film Deadpool, adegan dibuka dengan musik dan jokes vulgar yang dibawa oleh Ryan Reynolds dengan apik.
Deadpool & Wolverine (ist)
Pengemasan adegan bertarung, percakapan dan tiap adegan dikemas apik dengan pilihan audio musik yang sangat mind blowing dan selipan-selipan lelucon. Sekedar saran, film Deadpool & Wolverine akan banyak memberi dan menyebut film kilas balik dari Marvel dan Fox 20, mulai dari Fantastic Four, X-Men hingga Elektra.
Secara keseluruhan film yang berdurasi selama 2 jam 7 menit ini merupakan film superhero yang sangat worth it untuk ditonton.
Film Marvel Deadpool & Wolverine sudah dapat disaksikan di seluruh jaringan bioskop di Indonesia mulai hari ini, 24 Juli 2024.