Momen Prabowo Blusukan ke Rumah Apung Muara Angke

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 14 Agu 2024, 17:56
Alber Laia
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Prabowo Subianto mengecek para warga yang tinggal di rumah apung Muara Angke, Jakarta Utara. Prabowo Subianto mengecek para warga yang tinggal di rumah apung Muara Angke, Jakarta Utara. (Dok.Istimewa)

Ntvnews.id, Jakarta - Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto mengecek para warga yang tinggal di rumah apung Muara Angke, Jakarta Utara. Ia disambut antusias warga dari anak-anak hingga orang dewasa, Rabu (14/8).

Menaiki speed boat dari Pelabuhan Pantai Mutiara, dari kejauhan warga yang melihat Prabowo antusias menyerukan nama presiden terpilih 2024-2029 itu.

Baca Juga:

Jaksa: 88 Tas Branded Sandra Dewi Bukan Hasil Endorse, Tapi dari Korupsi Timah

Ini 64 Tokoh Penerima Tanda Jasa dan Kehormatan dari Presiden Jokowi

"Pak Prabowo, Pak Prabowo," seru para warga serta anak-anak.

Prabowo kemudian melambaikan tangan dan menyapa para warga seraya tersenyum. Mereka menghaturkan terima kasih kepada Prabowo atas pembangunan rumah apung.

Halaman
x|close