Ntvnews.id, Jakarta - Aksi unjuk rasa penolakan revisi UU Pilkada yang dilakukan DPR RI berlangsung ricuh. Polisi akhirnya mengamankan sebanyak 300 peserta dalam aksi protes terkait Revisi Undang-undang Pilkada. Salah satu yang ditangkap adalah Iqbal Ramadhan.
Penangkapan Iqbal Ramadhan memicu reaksi dari ibunya, Machica Mochtar, yang dikenal sebagai penyanyi terkenal pada era 80-an. Dia beberapa kali mendatangi Polda Metro Jaya untuk mengetahui kondisi anaknya. Iqbal pun menjadi pusat perhatian banyak pihak.
Belakangan diketahui bahwa Iqbal adalah putra dari Letjen TNI (Purn) Moerdiono, yang pernah menjabat sebagai Menteri Sekretaris Kabinet di era Presiden Soeharto. Namun, Iqbal menegaskan bahwa ia tidak pernah memanfaatkan nama besar ayahnya untuk kepentingan pribadi.
Machica Mochtar saat di Polda Metro Jaya.
"Tidak sedikit pun terpikirkan untuk memanfaatkan nama besar ayah saya agar diberikan pengampunan oleh aparat yang sedang menyiksa saya," kata Iqbal dalam keterangannya yang dilansir dari akun Instagram @iqbalramadhannn.
"Bahkan, ketika saya berada pada situasi yang sangat mengerikan dihadapan aparat bersenjata yang melecehkan, memukul & menendang kepala saya. Tidak sedikitpun terpikirkan untuk memanfaatkan nama besar ayah saya," ujarnya.
"Hanya satu yang ingin saya ketahui. Bagaimana rasanya menjadi masyarakat kecil saat mereka ditangkap dan ditahan oleh aparat keamanan karena menuntut hak-haknya. Hak untuk bebas dari penyiksaan adalah hak semua anak bangsa di atas bumi manusia," lanjut Iqbal.