Tragis, Pelajar Sukoharjo Tewas Dikeroyok Warga dengan Tuduhan Klitih

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 3 Okt 2024, 11:31
Alber Laia
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Ilustrasi mayat. (Antara) Ilustrasi mayat. (Antara)

Ntvnews.id, Solo - Insiden tragis terjadi di Sukoharjo, ketika seorang pelajar SMK asal Solo, berinisial MAN (17), tewas setelah dikeroyok oleh warga di depan Pasar Plumbon, Mojolaban, pada Minggu (29/9/2024).

Hal tersebut diketahui melalui unggahan suatu media sosial Instagram, pada Kamis, (3/10/2024).

Peristiwa ini berawal dari tuduhan bahwa MAN dan dua rekannya, DSA dan NIS, melakukan tindakan klitih, sebuah istilah yang merujuk pada aksi kekerasan di jalanan.

Baca Juga:

Pelaku Fitnah Aaliyah Massaid, Ternyata Perempuan Lanjut Usia

Pengobatan Alternatif Ida Dayak di Madiun 3-7 Oktober 2024 Hoax

Menurut saksi, warga setempat menuduh MAN dan teman-temannya terlibat dalam aksi tersebut. Akibatnya, mereka dipukuli hingga babak belur sebelum akhirnya diserahkan ke kantor polisi bersama senjata tajam yang diduga mereka bawa.

Halaman
x|close