Dharma Pongrekun: Nggak Perlu Tambah Armada buat Atasi Macet Jakarta!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 6 Okt 2024, 20:47
Moh. Rizky
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Dharma Pongrekun. (YouTube) Dharma Pongrekun. (YouTube)

Ntvnews.id, Jakarta - Calon gubernur Jakarta Dharma Pongrekun menilai penambahan armada transportasi umum tak perlu dilakukan guna mengatasi kemacetan Jakarta. Hal ini Dharma sampaikan saat menjawab pertanyaan moderator dalam debat perdana Pilkada Jakarta 2024, Minggu (6/10/2024) malam.

"Dengan mengoptimalkan apa yang sudah ada. Terutama manajemen. Tidak perlu dulu menambah armada," ujar Dharma di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Dharma memandang evaluasi penting dilakukan sebelum mengambil langkah untuk menambah armada transportasi. Menurut dia, anggaran tak boleh dikeluarkan tanpa mengetahui secara pasti faktor yang perlu diperbaiki.

"Jangan kita keluarkan anggaran kalau tidak tahu faktor mana yang kita perbaiki," ucapnya.

Ia lantas mengusulkan perbaikan manajemen transportasi sebagai prioritas. Dharma pun mencontohkan bahwa setiap rute transportasi harus diatur sehingga jarak tempuh setiap perjalanan dapat dipastikan maksimal 10 menit.

"Pastikan setiap lap itu jarak tempuhnya 10 menit," tandasnya.

Halaman
x|close