Dikabarkan Dapat 2 Kursi Menteri di Kabinet Prabowo, Ini Respons PKB

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Okt 2024, 05:00
Deddy Setiawan
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid saat memberikan keterangan di Kantor DPP PKB Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid saat memberikan keterangan di Kantor DPP PKB (Dok.Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dikabarkan mendapatkan jatah dua kursi menteri dalam kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.

Namun, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid tidak terlalu memikirkan hal tersebut dan menegaskan bahwa keputusan itu sepenuhnya berada di tangan Prabowo Subianto sebagai presiden terpilih.

“Itu haknya Pak Prabowo, mana kita bisa tahu, ikut aja kita, yang jelas komitmennya PKB ingin mensukseskan pemerintahan Prabowo,” kata Gus Jazilul, Rabu, 9 Oktober 2024.

Gus Jazilul juga menyangkal bahwa dirinya masuk dalam bursa calon menteri di kabinet Prabowo. Ia mengaku belum menerima informasi terkait hal tersebut.

Baca Juga: Respons Tak Terduga Cak Imin Soal Muktamar Tandingan PKB

“Yang penting PKB berkomitmen mendukung Pak Prabowo,” jelasnya.

Mengenai kemungkinan adanya Kementerian Haji dalam kabinet Prabowo-Gibran, Gus Jazilul tidak ingin berspekulasi, terlebih soal apakah PKB akan mengisi pos tersebut.

Halaman
x|close