Ntvnews.id, Jakarta - Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono menjadi salah satu tokoh yang hadir dalam pertemuan di kediaman Presiden terpilih Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan, pada Senin (14/10/2024).
Kehadirannya menambah daftar menteri dari kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin yang dipanggil untuk berdiskusi tentang pemerintahan mendatang.
Baca Juga:
Budi Santoso Dipanggil Prabowo, Bakal Jadi Menteri Baru
Maman Abdurrahman Bertemu Prabowo Isu Jadi Menteri, Bicara Fokus pada UMKM
Usai menghadap Prabowo, Sakti tidak memberikan banyak komentar saat ditanya oleh wartawan mengenai hasil pertemuannya.
"Saya diminta bantu di kabinet untuk menjadi menteri, saya siap," katanya.