Ntvnews.id, Jakarta - Jumlah Komisi di DPR RI bertambah seiring dengan jumlah kementerian yang bertambah di Kabinet Pemerintahan Prabowo. Komisi di DPR RI yang pada periode 2019-2024 berjumlah 11 Komisi, kini bertambah dua menjadi 13 Komisi.
Ketua DPR RI, Puan Maharani mengungkapkan bahwa dua komisi baru itu, Komisi 12 dan 13 bakal mebidangi Energi hingga HAM.
“Yang 12 Energi, ESDM, yang 13 Hukum, Reformasi, dan HAM,” ujar Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 21 Oktober 2024.
Baca Juga: Meutya Hafid Bakal Lanjutkan Program Strategis Budi Arie, Termasuk Pemberantasan Judi Online
Ketika ditanyai mengenai bidang imigrasi dan lain-lain selain APH apakah bakal masuk ke Komisi 13, Puan menjawab bahwa aka nada Sebagian.
“Ada, ya sebagian ada kesana,” ungkapnya.
Lebih lanjut, ketika ditanyai fraksi yang bakal memimpin disetiap Komisi, Puan mengungkap akan diumukan pada rapat Paripurna yang akan diselenggarakan besok Selasa, 22 Oktober 2024.