KTT BRICS 2024, Putin Tantang AS dan Barat

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Okt 2024, 12:58
Ramses Manurung
Penulis & Editor
Bagikan
Presiden Rusia Vladimir Putin membuka KTT BRICS 2024/tangkapan layar NTV Presiden Rusia Vladimir Putin membuka KTT BRICS 2024/tangkapan layar NTV

SWIFT (singkatan dari Society for Worldwide Interbank Financial Telecommunication) merupakan sebuah lembaga asal Belgia yang beroperasi di seluruh dunia dengan menyediakan layanan jaringan pesan keuangan.

Jaringan SWIFT telah meliputi hampir keseluruhan bank di dunia dan sampai dengan bulan Desember 2007 pranala SWIFT sudah mencapai 8.332 ribu lembaga keuangan bank dan non-bank dari 208 negara.

Dimulai dari para anggota Brasil, Rusia India dan China saat didirikan pada tahun 2009. BRICS telah berkembang hingga mencakup negara-negara berkembang lainnya seperti Afrika Selatan, Mesir dan Iran.

Kementerian Pertahanan Rusia merilis sebuah video yang menunjukkan pergerakan rudal berkemampuan nuklir yang bergerak.

Peluncur rudal balistik bergerak YARS yang berkemampuan nuklir merupakan bagian dari kekuatan nuklir strategis Rusia dan memiliki jangkauan hingga 11.000 Km. Cukup jauh untuk menyerang kota-kota Amerika Serikat dan mampu mengirimkan beberapa hulu ledak nuklir.

Pasukan Rusia berlatih memindahkan rudal di lapangan sejauh 100 Km di bawah kamuflase yang melindungi mereka dari serangan udara dan kelompok sabotase musuh.

Putin mengatakan bahwa Moskow telah memperluas daftar skenario yang dapat mendorongnya menggunakan senjata nuklir yang secara efektif menurunkan ambang batas penggunaannya.

Halaman
x|close